Thursday, March 8, 2012

10 Daerah Penyumbang TKI Terbesar Di Jawa Barat

Indonesia adalah negara yang banyak mengirim tenaga kerjanya ke luar
negri, baik itu ke Malaysia, Brunei, Negara-negara Timur Tengah atau
pun negara-negara Asia Timur, dan salah satu propinsi yang cukup
banyak menyumbang pengiriman TKI adalah Jawa Barat. nah daerah mana
sajakah di Jawa Barat yang paling banyak mengirim warganya untuk
menjadi TKI? Ternyata Kabupaten Cirebon lah jawaranya, jumlah TKI nya
mencapai 31,14 % dari total
TKI Jawa Barat yang diperkirakan berjumlah 145.367 orang. ini lah
selengkapnya 10 Besar daerah di Jawa Barat yang menjadi penyumbang
pengiriman TKI terbanyak pada tahun 2011:

1. Kabupaten Cirebon, 31, 14%
2. Kabupaten Indramayu, 20,57%
3. Kabupaten Cianjur, 12,62%
4. Kabupaten Karawang, 9,92%
5. Kabupaten Sukabumi, 9,11%
6. Kabupaten Subang, 8,18%
7. Kabupaten Majalengka, 5,41%
8. Kabupaten Bandung, 5,05%
9. Kabupaten Purwakarta, 3,13%
10. Kabupaten Bekasi, 2,39%.

Angka TKI di Jawa Barat yang cukup tinggi ini perlu menjadi perhatian
dari pemerintah Jawa Barat agar dapat menciptakan lapangan kerja lebih
banyak lagi, apalagi yang lebih mengkhawatirkan dari jumlah TKI
sebanyak itu didominasi oleh kaum perempuan.

No comments: